RSS

Kamis, 29 Juli 2010

Cara Download Video YouTube Tanpa Downloader atau Link Tertentu

Banyak orang tanya, "Gimana sih cara download video di YouTube?". Dan yang menjawabpun biasanya akan memberi jawaban, "Buka www.apalah.com trus masukin link-nya" atau "Download downloadernya ajah, nih aku kasih link-nya http://www.anu.com/ "

Cara yang kayak begitu dah gak zaman lagi semenjak saya, yaa.. ngiseng-ngiseng ngebuka folder-folder di C:/ .

Pas itu, yaa, sama juga lagi cari caranya download video YouTube di Yahoo! Answers Indonesia. Pas ketemu, ada yang bilang "Kalo di firefox, coba paste ini ini ini" dan seterusnya. Intinya, kita suruh buka

C:\Documents and Settings\[user id komputer Anda]\Local Settings\Application Data\Mozilla\Firefox\Profiles\[nama profil firefox Anda, tenang saja, biasanya hanya ada satu folder di sini]\Cache

Nah, kata yang di Yahoo! Answers-nya, kita disuruh cari file yang beratnya kira-kira seberat video. Pas itu, saya masih gaptek, jadi malah pilih yang file CACHE , bukan file yang lainnya. Jelas aja gak bisa.

Berbulan-bulan kemudia, karena gak boleh make modem, saya ngiseng ngejelajahin komputer sendiri, saya ngiseng ajah pake alamat yang tadi itu, cuman makenya di folder untuk Google Chrome. Trus, saya coba buka file yang kira-kira segede file video yang ada di bawah-bawah file cache tadi, dan saya coba buka pake RealPlayer dan ternyata, muncullah sebuah video dari game God of War yang pernah kakak saya tonton lewat komputer saya di YouTube. "Oh, gini to caranya"

Oh, iya, daripada capek tiap mau nonton video buka window open with trus klik video player Anda, mendingan, klik kanan, di kolom nama file, tambahkan ekstensi Flash video (.flv).

Inilah caranya!


1. TONTON video yang akan kamu simpan SAMPAI HABIS. Nontonnya di browser kamu.

2.Buka folder
C:\Documents and Settings\[user id komputer Anda]\Local Settings\Application Data\Mozilla\Firefox\Profiles\[nama profil firefox Anda, tenang saja, biasanya hanya ada satu folder di sini]\Cache
 alias yang tadi

2b. Untuk Chrome, buka folder
C:\Documents and Settings\[user id komputer Anda]\Local Settings\Application Data\Google\Chrome\User Data\Default\Cache

3. Cari file yang beratnya kira-kira seberat sebuah file video, menggunakan tipe details di fungsi views disarankan. Untuk Chrome, biasanya file-nya berawalan "f" (misal: f_000249)

3a. INGAT! Untuk Firefox, file-nya bukan CACHE . Dan untuk Chrome, file-nya bukan data_ .

4. Buktikan bahwa file itu benar-benar file video yang Anda maksud dengan klik kanan => Open => Pilih program video player => OK

5. Salin (Copy) file tersebut ke folder yang enak. My Documents misalnya.

6. Klik kanan => Properties => Di kolom nama file, tambahkan .flv di akhir nama. Lalu ubah nama file tersebut dengan yang Anda inginkan.

SEKARANG, Anda telah mendapatka file video yang berkualitas kira-kira sama dengan yang Anda tonton.

Kesimpulannya adalah, YouTube adalah situs untuk men-download video. Terima Kasih atas waktunya!

An semi-original ansalhaz.blogspot.com production
CMIIW

0 komentar:

Posting Komentar